Mengenal dan Belajar semua Pelajaran sekolah. berbagai hal hal menarik tentang pelajaran semuanya dirangkum dengan lengkap.

Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung

Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung - Hallo sahabat woukeh study, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel belajar, Artikel Fisika, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung
link : Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung

Baca juga


Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung

Penulis disini akan membahas tentang bagaimana cara mengerjakan rumus-rumus yang ada pada pemantulan cahaya yang pernah diajarkan di SMP sejak kelas VIII. Pada cermin cekung atau cembung, pasti Anda yang masih SMP akan menemukan soal bagaimana cara menentukan jarak fokus, jarak bayangan, jarak objek, perbesaran bayangan, tinggi bayangan, dan tinggi objek. Nah, disini penulis akan membantu kalian cara mengerjakan soal-soal tersebut. Sebelumnya kalian perlu memahami betul rumus-rumus yang ada pada materi yang akan saya ajarkan.



Sebelumnya Anda harus mengerti, rumus yang ada di samping. Caranya Anda harus tahu keterangan-keterangan yang ada dikedua rumus itu.

f = jarak fokus
s = jarak objek
s' = jarak bayangan
M = perbesaran bayangan
h = tinggi objek
h' = tinggi bayangan

Jika, Anda sudah tahu, keterangan-keterangan rumus tersebut sekarang Anda dapat mengerjakan soal-soal yang menanyakan jarak, tinggi atau perbesaran. Satu lagi, jarak fokus merupakan setengah dari jari-jari kelengkungan cermin, jika ada pertanyaan "berapa panjang kelengkungan cermin?" maka f dikalikan dengan 2. Oke, jika anda sudah mengerti kita lanjut ke soal.

Soal 1:
Seorang siswa memperoleh bayangan nyata yang diperbesar dua kali. Jika jarak benda terhadap cermin adalah 15 cm, berapa jarak fokus lensa tersebut?

Diketahui:
M = 2 kali
s = 15 cm
f = ?
Jawaban:
Penjelasan:
Pertama, gunakan rumus M, kemudian M disubtitusikan dengan 2 dan s dengan 15. Setelah itu s dikalikan dengan M sehingga hasilnya s', maka 2 x 15 sama dengan 30.
Kedua, gunakan rumus untuk mencari f, subtitusikan s dan s' yang telah ditemui. s subtitusikan dengan 15 cm, dan s' disubtitusikan dengan hasil dari rumus yang M, yaiu 30 cm. Kemudian lanjutkan dengan dijumlahkan (Ingat! Operasi bilangan pecahan) sehingga hasilnya adalah 10 cm.

Soal 2:
Sebatang lilin menyala berada di depan cermin cekung. Jarak lilin terhadap cermin adalah 20 cm. Jika jari-jari kelengkungan cermin cekung adalah 30 cm, maka jarak bayangan yang dihasilkan adalah ... cm
Diketahui:
f = R/2 = 30/2 = 15 cm
s = 20
s' = ?

Penjelasan:
Pertama, kita mencari f-nya terlebih dahulu. Karena R adalah dua kali dari f, maka f adalah setengahnya dari R, jadi R dibagi 2 sehingga 30/2 = 15 cm.
Kedua, cari jarak bayangannya dengan menggunakan jarak fokus yang sudah kita temukan. Subtitusikan s nya dengan 20 cm. Kemudian lenyapkan 1/20 di ruas kedua sehingga cara menemukan s' menjadi mudah (silahkan perhatikan gamabar). Operasinya berubah menjadi pengurangan karena mencari s atau s' harus menggunakan pengurangan. Kemudian lanjutkan hingga Anda menemukan bahwa hasilnya adalah 60 cm.

Ada sedikit penambahan pada artikel ini, pada lensa pun sama rumusnya seperti yang di atas. Dalam perhitungan hal yang harus diperhatikan adalah sebagai berikut.
R atau f adalah positif maka itu berlaku pada cermin cekung dan lensa cembung.
R atau f adalah negatif maka itu berlaku pada cermin cembung dan lensa cekung.
s' adalah positif itu menandakan bahwa sebuah bayangan sifatnya nyata.
s' adalah negatif itu menandakan bahwa sebuah bayangan sifatnya maya.

Hanya sekian yang saya bisa sampaikan. Terima kasih.


Demikianlah Artikel Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung

Sekianlah artikel Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung dengan alamat link https://woukeh.blogspot.com/2016/04/rumus-rumus-pada-cerminlensa-cekung-dan.html




Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung Rumus-rumus pada Cermin/Lensa Cekung dan Cembung